Powered By Blogger

Selasa, 15 Mei 2012

Wira Garden,Pesona Alam di sudut Kota


Wira Garden,adalah salah satu wisata yang bisa kamu kunjungi ketika ingin refreshing tapi tidak ingin keluar dari Bandar Lampung,Pesona yang cukup menawan bisa kamu dapatkan disini,beralamat di Jl.Wan Abdul Rahman,Batu Putu,Teluk Betung,Bandar Lampung,

Salah satu fenomena alam yang menarik wisatawan untuk berkunjung adalah air awet muda (forever young). Bahkan, sumber air yang konon mengandung banyak manfaat untuk kesehatan ini diburu paranormal.tapi jangan di tiru yaa...semua ketentuan itu kita kembalikan kepada Alloh SWT,
Pengelola Wira Garden Adi Susanto menuturkan, beberapa minggu lalu ada rombongan wisatawan asal Prabumulih, Sumatera Selatan, yang sengaja datang hanya untuk mengambil air awet muda
    Sumber mata air awet muda berasal dari bongkahan batu besar yang mengalir terus layaknya air mancur. Aliran air ini konon tidak pernah kering kendati di musim kemarau panjang.
    ’’Kami telah membawa air awet muda ini ke laboratorium terkemuka di Lampung. Dan ternyata, air tersebut layak untuk diminum langsung,” ujarnya.
    Fenomena alam lain yang dapat dinikmati pengunjung di Wira Garden adalah beragam batu fosil binatang.  Seperti batu gajah yang berada persis di depan hall Wira Garden. Jika diamati seksama, batu tersebut memang menyerupai gajah besar khas Lampung. Ada juga batu yang berbentuk singa, monyet, hingga katak.
Sungai di Wira Garden
    ’’Di sini juga terdapat batu menangis. Yakni batu yang menyerupai bentuk manusia, mulai hidung, telinga, dan mata yang meneteskan air. Batu-batu fosil itu banyak dilihat wisatawan lokal yang berkunjung ke sini. Selain itu terdapat 7 sumur dan sungai jodoh. Bahkan ada 3 sungai yang muaranya menjadi satu,” beber Adi.
    Melihat potensi alam yang dimiliki, Wira Garden layak menjadi alternatif berwisata bagi masyarakat Lampung. Untuk berkunjung ke sana, pengujung hanya ditarik tiket masuk Rp5.000/orang.  
Price List Wira Garden Per Mei 2012

Menjangkau Wira Garden relatif mudah. Hanya sekitar sepuluh menit perjalanan darat dari pusat Kota Bandarlampung. Wira Garden masih menjadi bagian dari Kawasan Wisata Batuputu. Luas tempat wisata baru ini mencapai 12 hektare, yang menawarkan banyak sekali keindahan alam yang masih natural.
    Dari sekadar menikmati suasana alam khas pegunungan yang masih alami atau menikmati pemandangan air terjun bisa dilakukan di sini. Bahkan, tempat ini menawarkan berbagai tantangan, termasuk tracking (perjalanan) di alam terbuka menuju kawasan air terjun, sungai, kolam memancing ikan, atau cottage.
Cottage Wira Garden
    Wira Garden sangat pantas disebut wisata alam semua golongan. Karena wisatawan bisa memilih tempat untuk menginap. Jika memiliki dana terbatas, wisatawan bisa memilih Villa Bougenville Deluxe yang berada di sekitar tempat tersebut dengan variasi harga Rp750 ribu untuk tiga kamar.
Pilihan lain, pengunjung bisa menggunakan Villa Bougenville Superior seharga Rp700 ribu dengan 3 kamar. Dan bagi wisatawan yang punya bujet lebih, bisa memilih Villa Bougenville Suite dengan 6 kamar seharga Rp1.250.000. Yang menarik, pengelola menyediakan cottage yang berada di tengah-tengah derasnya aliran Sungai Paninjauan. Cottage ini didesain khusus dengan dua lantai dan interior ruangan menawan.
View dari Wira Garden
    Dengan mengusung konsep kembali ke alam, Wira Garden juga menyediakan olahraga arum jeram mini. Wisatawan bisa menguji adrenalin dengan mengarungi sungai dengan air deras sepanjang 1 kilometer. ’’Untuk arum jeram, kami hanya mematok Rp20 ribu/orang,” sebut Adi.
Arung jeram ini hanya berkapasitas 1 orang,yaa cukuplah untuk pemula,namanya juga arung jeram mini
Pondokan WIra Garden
    Fasilitas lain yang ditawarkan adalah area camping, meeting room, hingga outbond. Dan bagi Anda yang ingin memanjakan keluarga menikmati panorama alam, tersedia saung-saung

View Saung dekat sungai Batu Butu

Nah buat kamu semua yang makin penasaran silakan langsung datang aja ke Wira Garden dan bisa menghubungi 
Contact Person : 0721 9790123   atau  0821 85514123 (Dedi)


Selamat Mencoba di Liburan kamu . . .


Salam,

Minggu, 13 Mei 2012

Jadi tentara 2 jam,dengan PAINTBALL di Lembah Hijau

Jadi tentara ternyata tidak gampang,capek pasti tapi yang paling di ingat adalah jika sewaktu waktu di tembak musuh,memang bukan peluru timah,tapi Paintball pelurunya cukup bikin sakit...
Kali ini kami bermain Paintball,untuk saat ini Wahana Paintball di Bandar Lampung baru ada di 3 tempat ialah Zona 234 Batu Putu,Tabek Natar,dan Lembah Hijau
kami bermain di Lembah Hijau di bagian sebelumnya sudah pernah di bahas tentang Lembah Hijau,yang terletak di Jl.Radin Imba Kesuma,Bandar Lampung



Wahan Paintball di lembah hijau adalah fasilitas higher jadi hanya ada apabila ada yang memesan permainan ini,Paintball permainan yang cukup seru agak sulit menemukan lokasi permainan paintball di Lembah Hijau,kami sempat mengelilingi areal Lembah Hijau sampai akhirnya kami menghubungi marketingnya,dan diantar menuju lokasi,buat kamu yang mungkin nanti akan bermain lokasi paintball ini berada di belakang Aula Kandang Burung.

Area Paintball Lembah Hijau

Area Paintball di Lembah Hijau tidaklah seperti area paintball biasanya tapi areanya adalah kawasan rumput ilalang dan hutan lepas lebih seru bukan...
seperti tentara sungguhan,tapi kami sedikit kecewa karena saat game kami tidak di berikan baju loreng layaknya seorang tentara paintball,kami hanya diberikan rompi,google safety,dan senjata paintball (Softgun Paintball),kami di bekali peluru 30 butir

Senjata Paintball yang kami gunakan


Paintball Team,Bergerak..bergerak...MENANG..!!

Anggota kami berjumlah 10 orang dan kami bagi menjadi 2 tim,MERAH VS HITAM,kami briefing sejenak areal pertama tempat kami berperang di pagi itu pukul 9.30 wib adalah areal hutan belantara,bagai tentara sungguhan kami berpencar saling menghabisi pihak musuh,nyamuk yang luar biasa banyak ditambah dengan semut rang rang menjadikan konsentrasi sedikit buyar,suara tembakan terdengar sayup2,


satu persatu banyak yang tumbang tertembak,sungguh melelahkan berjalan di tengah hutan dan semak seperti itu,tapi cukup setimpal dengan adrenalin seru yang kami dapatkan,terkena pelurunya cukup perih dan membekas warna merah
pukul 12.00 dengan berakhirnya game kami makan siang dengan hidangan dari Lembah Hijau

Lunch

Buat kamu yang tertarik permainan ini bisa menghubungi 
Contact Person : 0813 79788807 ( YUDI )
dengan catatan harga per orang Rp.150.000,- (Include Lunch Box)
Min 10 orang & Max 20 Orang

Selesai makan siang kami beristirahat sejenak,dan mengelilingi area Lembah Hijau,pertama kami mengunjungi Aquarium di Lembah Hijau

Aquarium Lembah Hijau

Salah satu koleksi Aquarium Lembah Hijau


Aquarium di Lembah Hijau kurang terawat dan kurang menarik,semoga di masa mendatang akan lebih baik lagi kondisinya,dan saat kami kesana Lembah Hijau sedang dalam pembangunan beberapa wahana permainan,kami do'akan semoga Lembah Hijau akan jauh lebih baik lagi dari hari ini.

Areal Kuda Tunggang 
Rp.20.000 per 2 x putaran

dan terakhir kami mengunjungi areal bom bom car,disini sifat kekanak kanakan kami muncul semua..dan..hahahahahaha....kamu semua sudah bisa menebaknya...ya kami bermain bom bom car,gak apa sekali kali...

Zona Bom bom car 
Rp.15.000 per game

dengan saling bertabrakan semua di balut dengan canda tawa yang tiada henti di hari itu,semoga hari ini dapat di kenang untuk selamanya
di akhiri dengan berkeliling mencari Durian yang akhirnya kami dapatkan di Jalur Dua Way halim,Durian Thailand dengan harga Rp.110.000,- menikmati durian pada siang yang cukup panas kami akhiri perjalanan hari ini,
dan rencana selanjutnya adalah Rafting...(Arung Jeram)
Semoga....


Salam,

Keripik Lampung,Mak nyuss....

Untuk kamu yang sedang ingin mengunjungi kerabat jauh di luar Lampung bisa membawa oleh2 yang nikmat dan renyah...ya apalagi kalau bukan keripik khas Lampung yang terdapat di sepanjang Jl.PU ,Bandar Lampung

Gapura Masuk di kawasan Keripik Lampung

tidak sulit menemukan kawasan keripik ini kamu cukup cari Jl.Teuku Umar persis di samping Pom Bensin Teknokrat atau dari tanjung Karang yang menjadi patokan adalah Kantor PTPN VII,jika kamu sudah melihat kantor itu berarti sudah dekat kamu tinggal mencari gapura seperti gambar diatas,
memang kawasan ini bukan satu satu nya tempat penjualan keripik khas Lampung,tapi kenapa kami referensikan untuk membeli oleh2 keripik disini...
selain rasanya yang lebih enak,renyah juga karena faktor harga yang lebih bersahabat dari tempat yang lain,di sini juga kamu bisa mencicipi keripik yang akan kamu beli sebelum di bungkus



Warung warung keripik di sepanjang jalan PU,Bandar Lampung

ada banyak pilihan rasa disini,rasa moka,pedas,manis,rasa melon,cokelat,dan lain sebagainya,harganya per kg berkisar dari Rp.30.000,- sampai Rp.40.000,- tergantung keahlian kamu dalam tawar menawar,industri keripik ini juga bekerjasama dengan PTPN VII milik Pemerintah.


Selain keripik juga di jual kemplang dan kerupuk,dan yang spesial ada yang jual kopi luwak juga yang terkenal nikmatnya,asli dari Lampung Barat.
harganya per ons Rp.100.000,- boleh di bandingkan jika kamu membeli di tempat yang lain gimana rasanya...
so buat kamu yang makin penasaran dan kepingin icip2 keripik dan yang lainnya langsung datang aja di Jl.PU kawasan industri keripik,Bandar Lampung


Salam,

Jumat, 11 Mei 2012

Kuliner Lampung

Buat pecinta kuliner kali ini kami hadirkan beberapa referensi restoran yang bisa kamu kunjungi di saat weekend maupun menghabiskan cuti,

Griya Liwet
Resto yang berkonsep alami ini ada di Jl.Way punggur No.109,Pahoman,Bandar Lampung,persis di samping Dwipa Raya,ini memang tergolong baru tapi cukup jadi idola kuliner Bandar Lampung


Griya Liwet

Menu andalannya adalah nasi liwet,ayam bakar,cumi,dan lain sebagainya Griya liwet lebih mengutamakn pada masakan sunda khas Jawa Barat.
buat kamu yang penasaran silahkan datang langsung dan bisa booking tempat terlebih dahulu 
0721 483 217

Rumah Kayu
Berada di Jl.Arif Rahman Hakim No.45 Bandar Lampung 0721 787123

Rumah Kayu
restoran ini cukup nyaman,dan kita harus menuggu di waiting list bila bulan puasa tiba,karena banyak sekali pengunjung yang menggelar acara buka bersama,masih mengusung konsep jawa barat,rumah kayu di hadirkan dengan view kebun dan kolam ikan yang natural
ada banyak pilihan ruangan,ada lesehan,sitting,VIP,VVIP,cafe mode dsb

semuanya tergantung selera kamu,banyak menu pilihan yang bisa kamu nikmati disini.


Kampung Bambu
terletak di Jl.Griya Utama No.57 Way Halim Bandar Lampung 0721 704455



Dwipa Raya
Jl.Gatot Subroto ,Pahoman,Bandar Lampung 0721 266538
Restoran yang satu ini cukup santai dan terletak di badan jalan,cukup mudah menemukannya,konsepnya menarik semua serba kayu bahkan atap pun terbuat dari rumbia,kembali ke suasana santai

Dwipa Raya

Restoran ini juga terdapat karaoke live,bagi yang senang bernyanyi bisa enjoy di dalamnya,dengan lagu favorit kamu.



Bukit Randu
Jl.Kamboja No 1-2,Tanjung Karang,Bandar Lampung 0721 256680
Yang satu ini adalah hotel tapi juga merangkap restoran,view yang ditawarkan cukup bagus dengan jalan menanjak dari pintu masuk sampai ke hotelnya,dan begitu tiba di atas kamu akan puas dengan pemandangan kota ini yang indah di warnai sinar lampu disana sini

Bukit Randu 


Buat kamu yamg masih hobby kuliner dan kurang puas dengan pembahasan ini maka kami referensikan untuk mengunjungi http://kulinerbandarlampung.blogspot.com

Selamat mencoba...

Salam,

Selasa, 08 Mei 2012

Bersama,Lewati Malam di cafe cafe Bandar Lampung

Mungkin malam weekend akan terasa lebih berwarna dan berkesan jika kamu melewatinya bersama teman ataupun orang2 terkasih di Cafe,berikut Traveling Lovers menurunkan beberapa referensi cafe cafe seputaran Bandar Lampung,

OI Cafe
Cafe ini tipe outdoor terletek di Lungsir,depan Masjid Al furqon dan gedung DPRD,cukup nyaman cafe ini terlebih lagi ada penjual gorengannya eitss...tunggu dulu gorengannya bukan gorengan seperti biasa,ada yang lain dari biasanya adalah tahu nya kalau biasanya tahu cuma berisi sayuran atau bihun tahu yg ini isinya sayuran dan tulang ayam yang lembut,kamu boleh coba kalau gak percaya,juga ada capucinno dan menu lainnya yang temani malam kamu bersama teman

Cafe OI,Bandar Lampung

Dawiels Cafe
Di Jl.RA Kartini (Samping LIA,Bandar Lampung),cafe ini terletak di pusat kota,terlebih jika weekend cafe ini di padati anggota club motor,sebenarnya cafe ini awalnya hanya menyediakan para siswa LIA yang belajar Bahasa Inggris disana,tapi lama kelamaan banyak orang luar yang makan di cafe ini

Dawiels Cafe tampak depan

jangan lupa jika kamu mampir ke cafe ini kamu harus coba sup kimlonya dan mie ayamnya..hmmm...mantab bro...

Waroeng Diggers
Cafe yang ini berada di Jl.Way Sungkai,Pahoman Bandar Lampung,letak cafenya agak masu ke dalam dari jalan utama,tapi cafe ini benar benar istimewa selain menyajikan makanan yang istimewa cafe ini juga menawarkan view kota Bandar Lampung yang mempesona terlebih pada malam hari,di hall loby nya terdapat tulisan Waroeng Diggers dengan ukuran jumbo

Diggers pada siang hari

Loby Waroeng Diggers

View Bandar Lampung

Solaria Cafe
Di Central Plaza lt.4 Jl.RA Kartini,Bandar Lampung,di Mall Kartini dan Ramayana Rajabasa,Bandar Lampung
kamu bisa mencoba dinner di tempat ini,memang harganya agak lumayan di banding cafe yang lainnya,sesuai dengan pernyataan ada harga ada kwalitas,itulah Solaria

Solaria

Yozaa Cafe
Cafe yang satu ini sudah pernah di bahas di bagian sebelumnya,di Jl,.Pangeran Antasari,Bandar Lampung,cafe ini bukan hanya cafe tapi juga sebagai tempat karaoke,biasanya cafe ini digunakan untuk NOBAR bagi penggila sepak bola
tempatnya yang cukup romantis hingga melambungkan namanya dan menjadi tempat favorit bagi para pemuda bandar lampung,di iringi cahaya lampion yang temaram

Yozaa Cafe
(Mohon ma'af kali ini kami belum bisa menampilakn view Yozaa cafe,akan kami lengkapi segera,Red.)


Seperti janji sebelumnya inilah view yozaa cafe

Babe Cafe
cafe ini terletak di Jl. Griya Utama,Way Halim Bandar Lampung,dengan konsep indoor yang ditawarkan kepada para pengunjung,di cafe ini juga biasanya mengundang band2 indonesia yang semakin menyemarakan suasana dan hingar bingar para pengunjung cafe

Babe Cafe

Nah itulah referensi yang kami berikan mohon ma'af tidak semua cafe bisa kami tampilkan saat ini,dan masih banyak cafe yang belum kami liput,ini semua sebagai referensi weekend kamu bersam keluarga,yang terkasih ,dan teman yang super gokil yang pastinya bisa membuat weekend malam kamu menjadi terwarnai hingga esok masalah yang sedang kamu hadapi bisa kamu selesaikan dengan baik.

Salam,

Minggu, 06 Mei 2012

Relaxing on Karaoke

Buat kamu yang suka bernyayi tapi tidak memiliki suara yang cukup bagus dan malu malu di hadapan orang banyak,mungkin karaoke bisa jadi alternatif penyaluran hobby kamu,ada banyak sekali tempat karaoke di Bandar Lampung yang bisa kamu kunjungi untuk relaksasi bersama orang orang yang kamu cintai
Yang pertama adalah
Inul Vizta yang berada di Jl.Radin Inten,Bandar Lampung
Plaza Lotus Lt. 4. Jl. Raden Intan No. 73.Bandar Lampung 35118, (0721), 251 001


Plaza Lotus,Bandar Lampung

Untuk harga bervariasi,mulai dari tipe ruangan,weekend dan sebagainya di sini juga tersedia makanan dan minuman Inul Vizta keunggulannya adalah daftar lagu yang lengkap di dukung dengan sound system yang mantab

Yang kedua Yozaa
 Yozaa Cafe Jl. Pangeran Antasari No.100 Sukarame, Bandar Lampung
  Info : Firman (085279708777) Burhan (085658867835)


Yozaa,Bandar Lampung

Yozaa bukan hanya karaoke tapi juga caffe outdoor yang nyaman dan bagus,tempat ini biasa di gunakan untuk nonton bareng acara pertandingan sepak bola,
tapi buat kami Yozaa lah tempat karaoke yang nyaman dan bebas antri tidak seperti karaoke biasanya

Di Yozaa Karaoke

Harga di Yozaa cukup variatif sama dengan karaoke yang lain berkisar rp.45.000,- keatas,jika kamu berkaraoke sampai 2 jam maka kamu akan mendapatkan kupon bonus 1 jam free,tapi tidak bisa di pakai di hari sabtu dan minggu


Selanjutnya adalah Nav Karaoke,masih di lokasi yang sama dengan Inul Vizta,masih di Jl. Radin Inten no.99 Bandar lampung,persis depan hotel Grand Anugerah

Nav Karaoke

Happy Poly Karaoke,Jl.P.Diponegoro Teluk Betung,Bandar Lampung

selanjutnya Aygo Karaoke,berada di Jl.Pangeran Emir M Noer No.41 (Jalur dua Palapa),Tanjung Karang Pusat Bandar lampung,0721-7623399


Masih banyak lagi tempat karaoke yang belum kami sebutkan satu persatu di Bandar Lampung ini,semua hanya referensi untuk kamu semua agar menjadi pertimbangan ketika ingin mengisi waktu luang bersama orang orang yang kamu sayangi.


Salam,